Komik djadoel Bolong Djilu menangkap Sibelut ini karya Sopoiku alias Kho Wan Gie. Tahun 1929 Kho melukis komik strip di majalah Sin Po, namun tokohnya belum bernama Put On. Baru setelah tahun 1931 Kho memberi nama tokohnya dengan nama Put On. Selama 30 tahun Put On terbit dengan setia di majalah Sin Po dan Pantjawarna. Hanya karena harian atau majalah Sinpo dianggap kekiri-kirian dalam politik maka ditutup oleh pemerintah. Selanjutnya Kho melukis Put On di majalah Pantjawarna dan surat kabar Warta Bhakti yang ditutup juga oleh pemerintah bertepatan dengan peristiwa G30S PKI.. Sejak itu tamatlah riwayat Put On untuk selama-lamanya.
Kondisi : Sampul depan sobek bagian bawah dan sampul belakang hilang.
Harga Rp 30.000,-
SOLD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar